Hai..... Sobat SMKNI.......
Kali ini saya membawa pantun lhoooh.... Pantun yang ini ya... sepertinya cocok untuk kita yang sedang haus Nasihat hidup dan juga berbuat baik di masa hidup kita.
Pantun ini saya ambil dari buku kecil yang saya temukan di depan rumah saya dan sampai saat ini belum diketahui pemiliknya dan seertinya ini merupakan milik anak kecil karena bukunya bergambar kesukaan anak-anak. tapi entahlah yang penting kita ambil manfaatnya saja. berikut Pantun nya :
Jangan Pergi Mandi Di Lombong
Ibu dan Kakak Sedang Mencuci
Jangan Suka Bercakap Bohong
Semua Kawan Akan Menbenci
Sorong Papan Tarik Papan
Buah Keranji Dalam Perahu
Suruh Makan Awak Makan
Suruh Mengaji Awak Tak Mau
Adik Ke kedai Membeli Halia
Emak Memesan Membeli Laksa
Jadilah insan Berhati Mulia
Baik Hati Berbudi Bahasa
Tulis Surat Di Dalam Gelap
Ayatnya Banyak Yang Tidak Kena
Jagalah Diri Jangan Tersilap
Jikalau Silap Kita yang Bencana
Lagu Berjudul Seorang Laut
Ditiup Angin Dari Selatan
Layar Berkembang Kemudian Berpaut
Kalau Tak Laju Binasa Badan
Orang Baik Memacu Kuda
Kuda Dipacu Deras Sekali
Buat Baik Berpada-pada
Buat Jahat Jangan Sekali
Pergi Berburu Sampai Ke Sempadan
Dapat Kecil Badan Berjalur
Biar Cari Baju Di Badan
Asalkan Hati Bersih dan Jujur
Marilah kita berprilaku yang baik sesuai isi Pantun di atas dan juga sesuai tuntunan Agama yang bawa oleh Nabi akhirus zaman yaitu Nabi Mohammad. Insyaallah Hidup dan Mati Kita akan selamat.
1 komentar:
veri good
Posting Komentar